SarjanaEkonomi.Co.Id – Hai teman – teman online, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai artikel yang berjudul Prinsip Ekonomi. Mari kita simak penjelasan secara lengkap di bawah ini.
Pengertian Prinsip Ekonomi
Prinsip ekonomi adalah suatu pedoman untuk dapat melakukan tindakan ekonomi sehingga di dalamnya terkandung asas dengan pengorbanan tertentu untuk dapat memperoleh hasil yang semaksimal mungkin.
Prinsip ekonomi adalah kegiatan yang berusaha dengan pengorbanan sekecil-kecilnya untuk mendapatkan hasil tertentu atau dengan suatu pengorbanan tertentu sehingga dapat memperoleh hasil yang maksimal.
Â
Macam – Macam Prinsip Ekonomi
1. Prinsip Ekonomi Konsumen
Prinsip ekonomi dalam konsumen adalah jenis prinsip yang digunakan untuk memperoleh produk (barang atau jasa) berkualitas baik, namun dengan harga semurah mungkin.
Contohnya :
- Terpenuhinya kebutuhan hidup
- Mendapatkan barang yang bermutu dengan harga murah
- Mendapatkan kepuasan semaksimal mungkin
2. Prinsip Ekonomi Distributor
Prinsip ekonomi dalam distributor adalah pihak yang menyalurkan barang dan jasa kepada konsumen dari produsen.
Sebagai pelaku ekonomi, distributor pun menerapkan prinsip ekonomi agar barang dan jasa dari produsen dapat sampai ke tangan konsumen dengan efektif dan efisien.
Contohnya :
- Mengadakan tawar menawar sebelum terjadinya transaksi dalam membeli barang untuk menekan harga
- Memilih barang yang awet dan tahan lama
Membuat daftar barang yang dibutuhkan sesuai keperluan
3. Prinsip Ekonomi Produsen
Prinsip ekonomi dalam produsen adalah suatu dasar dalam menciptakan barang dan jasa sebanyak-banyaknya dengan jumlah biaya produksi dan pengorbanan tertentu.
Contohnya :
- Memaksimalkan sumber daya dengan efisien
- Menentukan barang dan jasa yang nantinya akan dihasilkan
- Menggunakan bahan baku yang berkualitas bagus, namun dengan harga paling murah
Â
Ciri – Ciri Prinsip Ekonomi
- Membuat skala prioritas, artinya seseorang memenuhi kebutuhan dengan membuat urutan kebutuhan menurut tingkat kepentingannya dari yang mendesak sampai yang dapat ditunda-tunda.
- Bertindak dengan mengunakan prinsip cost and benefit, yang artinya seseorang untuk melakukan kegiatan selalu memperhitungkan biaya yang dikeluarkan dan manfaat apa yang diterima dari kegiatan yang dilakukannya tersebut.
- Bertindak ekonomis, yaitu seseorang dapat melakukan kegiatan ekonomi dengan segala perhitungan dan pertimbangan yang cermat dan perencanaan yang matang.
- Bertindak hemat, yaitu seseorang dapat melakukan kegiatan ekonomi sehingga dapat menghindari pemborosan dengan atau membeli kebutuhan sesuai dengan yang dibutuhkan orang tersebut.
- Bertindak rasional, artinya seseorang yang melakukan kegiatan atau tindakan selalu dengan akan yang sehat bukan berdasarkan dari emosi dan hawa nafsu.
Â
Tujuan Prinsip Ekonomi
- Mempergunakan kemampuan dan modal yang dimiliki
- Meminimalkan kerugian dengan pengorbanan yang sekecil-kecilnya.
- Memaksimalkan keuntungan di mana kita mendapatkan hasil yang sebesar-besarnya.
Â
Manfaat Prinsip Ekonomi
- Menanam semangat untuk selalu memiliki perhitungan di segala tindakan ekonomi yang dapat dilakukan.
- Mencegah adanya pemborosan sumber daya baik sumber daya manusia maupun sumber daya modal
- Melakukan pemenuhan kebutuhan secara terencana dan teratur
Hidup lebih maju dalam persaingan sehat.
Â
Prinsip Ekonomi Menurut Gregory Mankiw
- Pemerintah terkadang mampu meningkatkan hasil-hasil dari pasar.
- Orang tanggap terhadap insentif.
- Mengorbankan biaya untuk memperoleh sesuatu.
- Pasar adalah sarana terbaik untuk mengkoordinasikan kegiatan ekonomi.
- Masyarakat menghadapi trade-off jangka pendek antara inflasi dan banyaknya pengangguran.
- Harga-harga meningkat jika pemerintah mencetak uang terlalu banyak.
- Berpikir secara rasional.
- Perdagangan menguntungkan semua pihak.
- Biaya adalah apa yang orang korbankan untuk mendapatkan sesuatu.
- Standar hidup negara saat ini bergantung pada kemampuan dalam memproduksi barang dan jasa.
Demikianlah pembahasan mengenai √ Prinsip Ekonomi : Pengertian, Macam, Ciri, Tujuan, Manfaat dan Contohnya Terlengkap, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kita semua dalam menemukan solusi yang terbaik. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Terima kasih.
Baca Juga Artikel :