25 Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank yang Baik dan Benar

SarjanaEkonomi.Co.Id- Proses rekrutmen karyawan bank biasanya dilakukan secara online, Melalui situs resmi kita dapat mengisi form lamaran kerja sesuai data diri kita.

Namun, ada baiknya kita juga tetap mempelajari bagaimana cara membuat surat lamaran kerja secara baik dan benar secara manual tulisan tangan atau diketik, karena pihak bank adakalanya juga membuka lowongan kerja dengan meminta mengirim resume langsung ke bank tersebut.

Di Indonesia sendiri ada banyak jenis Bank yang bisa kita temui, beberapa diantaranya adalah Bank Mandiri, Bank BCA, Bank BRI dan lain sebagainya. setiap Bank memiliki kriteria yang sama dalam penulisan surat lamaran kerja dan berkas lainnya saat melamar pekerjaan. Dalam surat lamaran kerja yang baik harus meliputi hal sebagai berikut :

  • Kepala
  • Pembuka
  • Isi
  • Penutup

Dan yang membedakanya hanyalah bagaimana cara pengucapan kalian untuk menulis surat lamaran tersebut. Lantas bagaimana contoh surat lamaran pekerjaan di bank yang baik dan benar agar serta sopan.

25 Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank yang Baik dan Benar


Contoh Surat Lamaran di Bank

Menulis surat lamaran kerja di bank bukanlah hal yang sangat susah. Namun selain surat lamaran, anda juga harus mempersiapkan berkas – berkas yang dibutuhkan sebagai syarat administrasi dalam melamar pekerjaan di bank.

Untuk anda yang ingin melamar pekerjaan di suatu bank, maka tentu harus mempersiapkan terlebih dahulu diri untuk menghadapi test serta interview. Namun terlebih dahulu kamu harus memberikan surat lamaran kerja yang baik dan benar serta menarik. Berikut di bawah ini adalah beberapa contoh surat lamaran kerja di bank yang bisa anda jadikan bahan acuan dalam melamar pekerjaan di suatu bank yang ingin kamu lamar.


1. Contoh Surat Lamaran Bank Mandiri ( Customer Service )

Depok, 10 January 2021

Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada
Bapak/Ibu Staff Personalia
Bank Mandiri

Yang bertanda tangan di bawah ini

Nama                          : Tia Navia
Tempat, tanggal lahir : Depok, 27 Maret 1995
Status                          : Singel
Pendidikan Terakhir    : S1 Manajemen
Alamat                         : Jl. Zaenal Sutioso No. 44 Depok, Jawa Barat
No. HP                         : 0822-9087-0090
Email                            : [email protected]

Bermaksud mengajukan permohonan untuk bekerja di perusahaan yang Bapak/Ibu Pimpin sebagai Customer Service.

Saya telah memiliki pengalaman kerja sebagai Customer Service selama 2 tahun. Saya miliki kesehatan yang baik, dapat mengoperasikan Ms. Office, dapat bekerja baik secara individu maupun team.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

  • Pas foto ukuran 4 x 6 cm pose setengah badan dan full body
  • Fotocopy Ijazah terakhir
  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy Transkip Nilai
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Fotocopy Kartu Pencari Kerja (AK/I)

Saya berharap Bapak/Ibu berkenan untuk memberikan kesempatan tes dan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan lebih terperinci mengenai potensi diri saya.

Demikian Surat permohonan lamaran kerja ini saya sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu saya mengucapkan terima kasih.

Depok, 10 January 2021

Tia Navia


2. Contoh Surat Lamaran Bank BTPN ( Fresh Graduate )

Bandar Lampung, 14 November 2021

Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada
Bapak/Ibu Staff Personalia
Bank BTPN

Berdasarkan informasi yang saya terima akan diadakannya walk interview lowongan kerja di Bank BTPN cabang Bandar Lampung pada tanggal 17-18 November 2021, bersama surat ini saya bermaksud mengajukan untuk bekerja Bank BTPN sebagai Teller.

Mengenai data diri saya, dapat saya jelaskan secara singkat sebagai berikut :

  • Nama                         : Andini Putri
  • Tempat, tanggal lahir : Bandar Lampung, 28 April 1999
  • Status                          : Singel
  • Pendidikan Terakhir    : S1 Sekertaris
  • Alamat                        : Jl. Tendean gg. Pisang No. 67 Bandar Lampung
  • No. HP                        : 0822-0980-0921
  • Email                           :

Saya fresh graduate dari Universitas Lampung Program Sekertaris dengan IPK 3,11. Saya miliki kesehatan yang baik, dapat mengoperasikan Komputer, dapat bekerja baik secara individu maupun team.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

  • Pas foto ukuran 4 x 6 cm pose setengah badan dan full body
  • Fotocopy Ijazah terakhir
  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy Transkip Nilai
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Fotocopy Kartu Pencari Kerja (SK/I)

Saya berharap Bapak/Ibu berkenan untuk memberikan kesempatan tes dan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan lebih terperinci mengenai potensi diri saya.

Demikian Surat permohonan lamaran kerja ini saya sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu saya mengucapkan terima kasih.

Bandar Lampung, 14 November 2021

Andini Putri


3. Contoh Surat Lamaran Bank BRI ( Account Officer )

Sidoarjo, 17 April 2021

Kepada Yth,
Bpk/Ibu Pemimpin Cabang
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
Kantor Cabang Jambi
Jl. Ahmad Soebardjo No.131
di
Sidoarjo

Dengan hormat,

Sehubungan dengan informasi lowongan kerja pada harian Jambi Post tanggal 17 April 2021 bahwa PT. Bank BRI Cabang Jambi sedang membutuhkan petugas AO (Account Officer) yang sudah berpengalaman minimal 2 tahun, dengan ini saya :

  • Nama                           : Ayunda Dewi
  • Tempat/Tanggal Lahir : Sidoarjo, 19 Januari 1989
  • Jenis Kelamin               : Perempuan
  • Pendidikan Terakhir     : S1- Akuntansi
  • Alamat                          : Jl. Anisa Atas No.11 Kel. Campang Raya, Kota Sidoarjo
  • HP                                 : 0898-7683-0933
  • Email                             : [email protected]

Mengajukan permohonan lamaran kerja sebagai petugas AO di perusahaan yang Bapak pimpin.

Sebagai bahan pertimbangan Bapak, saya lampirkan dokumen-dokumen berikut :

  • Pas foto warna 3 x 4
  • Pas foto warna 4 x 6 (Full Body)
  • Foto copy KTP
  • Foto copy Ijazah SMP, SMA dan S1
  • Curiculum Vitae (CV)
  • Surat Keterangan Kelakuan Baik dari Kepolisian
  • Surat Keterangan Belum Menikah
  • Sertifikat Pelatihan Komputer dan Bahasa Inggris

Sebelumnya saya sudah pernah bekerja pada bidang yang sama di PT. XXX selama kurang lebih 3 (tiga) tahun. Selama bekerja, setiap tahun saya mendapatkan penghargaan dan reward karena mampu melampaui target penyaluran kredit yang ditetapkan perusahaan.

Besar harapan saya agar Bapak bisa memberikan kesempatan untuk mengikuti tes wawancara dan menjelaskan tentang diri saya secara terperinci.

Atas perkenaan Bapak, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Ayunda Dewi


4. Contoh Surat Lamaran Bank BNI ( Teller )

Cianjur, 19 Maret 2019

Perihal: Lamaran Pekerjaan

Kepada
Yth. Bapak/Ibu Kepala Bagian Personalia (Terkadang ditujukan pada HRD, sama saja)
PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
Cabang Cianjur
Alamat cabang BNI tertuju
di (Kota Cabang BNI tertuju)

Dengan hormat,
Sebagaimana informasi pada Koran Kompas pada tanggal 11 Maret 2021, PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. membuka lowongan kerja pegawai.

Berdasarkan informasi tersebut saya mengajukan permohonan lamaran pekerjaan sebagai pegawai di PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. pada bagian (teller, frontliner, administration, sebutkan lowongan pegawai yang ada).

Berikut data personal saya;

  • Nama                           : Siti Rokayah
  • Tempat/Tanggal Lahir : Cianjur, 22 September 2021
  • Pendidikan Terakhir    : S1 Akutansi
  • Alamat                         : Jl. Kalimalang no.77 Cianjur
  • Telepon/Hp                 : 0821-9090-2312
  • Email                            : [email protected]
  • Status Perkawinan       : Singel

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan pula data-data berikut;

  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotokopi KTP
  • Foto berwarna 1 badan
  • Fotokopi Ijazah Terakhir Legalisir
  • Fotokopi Transkrip Nilai Legalisir
  • Surat Keterangan Belum Menikah

Demikian surat lamaran pekerjaan ini, besar harapan saya untuk bisa diterima menjadi pegawai di lingkungan PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu, saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,

Siti Rokayah


5. Contoh Surat Lamaran Bank Mandiri Syariah ( Teller )

Surabaya, 15 April 2021

Kepada Yth,
HRD PT. Bank Mandiri Syariah
Cabang Manukan Surabaya
Jl. Teuku Umar No. 36, Tanakan, Surabaya

Lampiran : 5 (Lima) Lembar
Hal : Surat Lamaran Kerja

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama                           : Eka Rahmawati
Tempat/Tanggal Lahir : Surabaya, 19 Maret 1993
Jenis Kelamin               : Perempuan
Pendidikan                   : S-1 Manajemen, Universitas Padjajaran
Alamat                         : Jl. Sisingamaharaja V, Surabaya
Agama                         : Islam
No Telepon                  : 0856-3421-9033
E-mail                           : [email protected]

Sehubungan dengan informasi yang saya baca di berita harian di Koran Sindo terkait dengan dibukanya lowongan pekerjaan di PT. Bank Mandiri Syariah Manukan untuk ditempatkan di bagian TELLER, maka dengan ini saya bermaksud untuk mengajukan surat lamaran kerja guna dapat menempati posisi tersebut.

Bersama dengan surat ini, berikut saya lampirkan foto copy dokumen administratif:

  • Foto Copy Ijazah
  • Foto Copy Nilai Akademik
  • Foto Copy Daftar Riwayat Hidup
  • Foto Copy SKCK
  • Foto Copy Surat Pengalaman Kerja
  • Pas foto 4 x 6, 4 (empat) buah foto

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat berdasarkan kondisi yang sebenarnya. Apabila di kemudian hari terdapat perbedaan, maka saya sepenuhnya siap bertanggung jawab. Atas perhatian dan kerja-samanya saya sampaikan terima kasih.

Surabaya, 15 April 2021

Hormat saya,

Eka Rahmawati


6. Contoh Surat Lamaran Bank BCA ( Teller )

Kepada Yth.
HRD Bank BCA
Jl. Surakarta Cabang km55, No. 18 Surakarta

Dengan hormat,
Sehubungan dengan adanya informasi lowongan kerja di Bank BCA Banda Aceh untuk bagian teller, maka dengan ini saya:

Nama                           : Andrian Wijaya
Tempat/Tanggal Lahir : January, 11 Maret 1990
Alamat/no Telp            : 0852 3421 9089
Status                           : Belum menikah
Pendidikan                   : S1 – Ilmu Komunikasi
IPK Terakhir                  : 3.50

Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan :

  • Curriculum Vitae (CV)
  • Foto copy ijazah S1
  • Foto copy transkrip nilai
  • Foto copy Kartu tanda penduduk.
  • Pas photo terbaru.

Demikian surat lamaran kerja yang saya buat, besar harapan saya untuk bisa bergabung di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, saya akan melakukan yang terbaik untuk bank.

Atas perhatian dan kebijaksanaan saya ucapkan terima kasih.

Surakarta, 20 Januari 2021
Hormat Saya

Materai 6000
(Andrian Wijaya)


7. Contoh Surat Lamaran Bank Bumi Arta ( Teller )

Makassar, 29 Desember 2020

Hal: Lamaran Kerja
Yth.
Bapak/Ibu Personalia Bank Bumi Arta

Dengan ini saya:
Nama                               : Lailiya Dinar
Tempat & Tanggal Lahir  : Makassar, 8 Agustus 1996
Pendidikan Terakhir          : S-1 Perbankan
Status                                : Single
Alamat                              : Jl. Panjaitan No. 34, Makassar.
No.telp/email                    : 089956434531 / [email protected]

Berniat mengajukan permohonan untuk bekerja di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin sebagai teller. Sebelumnya saya sudah pernah bekerja sebagai teller di Bank Bumi Arta Cabang Makassar sebagai teller. Saya memiliki kesehatan yang baik dan mampu mengoperasikan Microsoft Office dengan baik. Saya dapat bekerja baik secara individu maupun tim.

Sebagai bahan pertimbangan, saya melampirkan:
1. Daftar Riwayat Hidup
2. FC KTP (1 lembar)
3. FC ijazah dan transkrip nilai legalisir (1 lembar)
4. FC SKCK (1 lembar)
5. Surat Keterangan Sehat (1 lembar)
6. Pas photo berwarna 4×6 setengah badan & full body (@4lembar)

Besar harapn saya agar Bapak/Ibu memberikan kesempatan untuk bisa melanjutkan ke tahap selanjutya sehingga saya bisa menunjukkan potensi diri saya.

Demikian lamaran ini saya buat. Atas perhatian dan kesempatannya saya sampaikan terima kasih.

Makassar, 29 Desember 2020

Hormat Saya
Lailiya Dinar


8. Contoh Surat Lamaran Bank Jatim ( Office Boy )

Yogyakarta, 23 April 2020

Perihal: Lamaran
Kepada
Bpk/Ibu Staff Personalia Bank Jatim

Saya yang bertandatangan berikut ini:
Nama                          : Reza Putra
Tempat/Tanggal Lahir: Sleman, 5 April 1995
Pendidikan Terakhir    : SMA
Status                          : Single
Alamat                        : Jl. Jatisari No. 15 Kabupaten Sleman, Yogyakarta
No.telp/email             : 085667630081 / [email protected]

Melalui surat lamaran ini berniat mengajukan permohonan kerja berdasarkan informasi yang termuat dalam website resmi Bank Jatim, untuk mengisi posisi sebagai Office Boy. Sebagai bahan pertimbangan,

1. Daftar Riwayat Hidup
2. FC KTP (1 lembar)
3. FC ijazah dan transkrip nilai legalisir (1 lembar)
4. FC SKCK (1 lembar)
5. Surat Keterangan Sehat (1 lembar)
6. Surat pengalaman kerja (1 lembar)
7. Pas photo berwarna 4×6 close up & full body (@4 lembar)

Dengan pengalaman kerja di bank sebelumnya, saya berharap agar bisa menjadi pertimbangan guna mengisi posisi yang dibutuhkan.

Demikian surat lamaran ini dibuat dan bisa menjadi pertimbangan. Atas perhatian dan kesempatannya saya sampaikan terima kasih.

Yogyakarta, 23 April 2020

Hormat Saya,
Reza Putra


9. Contoh Surat Lamaran Bank Maspion ( Security )

Medan, 26 Februari 2018

Bapak/Ibu Pimpinan Cabang
Bank Maspion Kota Medan
di
Batu

Berkenaan dengan informasi penerimaan pegawai di Bank Maspion Kota Batu sebagai security, saya:

Nama                            : Ahmad Zubairi
Tempat/Tanggal Lahir  : Batu, 7 September 1990
Pendidikan Terakhir      : SMA
Alamat                           : Jl. Bunga Matahari No. 8 Kaliawi ,Medan
No. telp                          : 0812-7866-0921

Bermaksud mengajukan lamaran untuk mengisi posisi secruity yang dibutuhkan oleh Bank Maspion cabang Medan. Sebelum ini saya sudah pernah bekerja di posisi serupa selama 3 tahun di Bank Maspion Alene Gueres.
Guna mendukung lamaran saya, berikut saya lampirkan dokumen:

1. Daftar Riwayat Hidup
2. FC KTP (1 lembar)
3. FC ijazah legasilir (1 lembar)
4. FC SKCK (1 lembar)
5. Surat Keterangan Sehat (1 lembar)
6. FC Sertifikat sabuk hitam taekwondo (1 lembar)
7. Surat pengalaman kerja (1 lembar)
8. Pas photo berwarna 3×4 (4 lembar)
9. Foto full body berwarna 4×6 (4 lembar)

Berdasarkan pengalaman dan kompetensi yang saya miliki, saya berharap lamaran kerja ini bisa dipertimbangkan
untuk melanjutkan ke tahap penerimaan selanjutnya.

Atas kesempatan yang diberikan saya sampaikan terima kasih.

Medan, 26 Februari 2018

Ahmad Zubairi


10. Contoh Surat Lamaran Bank Mega ( Frontliner )

Solo, 19 July 2018

Hal: Daftar Kerja
Kepada
Staff HRD Bank Mega Kota Solo
di tempat

Berkaitan dengan informasi penerimaan pegawai Bank Mega cabang Solo pada bagian Frontliner, saya bermaksud mengajukan lamaran pekerjaan.

Nama                            : Juanda Wirawan
Tempat, Tanggal Lahir  : Solo, 15 Desember 1996
Pendidikan Terakhir      : S-1 Perbankan
Alamat                          : Jl. WR.Supratman no.87 Blok F/25, Solo
No. telp                        : 0811 9809 6674
Email                            : [email protected]
Status                           : Single
Agama                          : Islam

Bersama surat ini, saya juga melampirkan berkas yang menjadi persyaratan.

1. Daftar Riwayat Hidup
2. FC KTP: 1 copy
3. FC ijazah legalisir: 1 copy
4. FC SKCK: 1 copy
5. Surat Keterangan Sehat: 1 lembar
6. FC Sertifikat Pelatihan Kerja: 1 copy
7. Pas photo berwarna terbaru 3×4 (4 lembar)
8. Foto full body berwarna 4×6 (4 lembar)

Dengan surat lamaran ini, besar harapan agar dapat diterima menjadi frontliner sesuai yang dibutuhkan. Atas kesempatan yang diberikan, saya sampaikan terima kasih.

Solo, 19 July 2018

Juanda Wirawan


11. Contoh Surat Lamaran Bank Permata ( Frontliner )

Garut, 21 Mei 2017

Staff Personalia Bank Permata
Kota Garut
di tempat

Bersama surat lamaran ini, saya:
Nama                            : Nadia Sukma
Tempat, Tanggal Lahir  : Garut, 20 Maret 1992
Pendidikan Terakhir      : S-1 Manajemen
Alamat                          : Perumahan Istana Permata Blok G-8, Garut
No. telp                         : 0896 5631 7867
Email                             : [email protected]
Agama                          : Islam
Status                           : single

Bermaksud mengajukan lamaran kerja di Bank Permata Kantor Cabang proja, Kota Garut. Guna melengkapi persyaratan yang dibutuhkan, saya juga menyertakan berkas persyaratan yang dimaksud.

1. FC KTP: 1 copy
2. FC SKCK: 1 copy
3. Daftar Riwayat Hidup
4. FC ijazah legalisir: 1 copy
5. FC Sertifikat Pelatihan Perbankan: 1 copy
6. Surat Keterangan Sehat: 1 lembar
7. Pas photo berwarna terbaru 3×4 (4 lembar)
8. Foto full body berwarna 4×6 (4 lembar)

Saya sudah pernah bekerja sebagai Frontliner di Bank Permata Kecamatan Blimbing. Bersama surat lamaran ini saya berharap akan segera mendapat kabar baik menindaklanjuti surat ini.

Garut, 21 Mei 2017

Nadia Sukma


12. Contoh Surat Lamaran Bank Mayora ( Tanpa Posisi )

Banjarmasin, 23 Maret 2020

Kepada
Staff Personalia Bank Mayora Cabang Banjarmasin
di tempat

Menindaklanjuti informasi lowongan pekerjaan yang saya baca di akun instagram
@lowongankerjaBanjarmasin di bawah ini saya:
Nama                             : Farenza Medha
Tempat, Tanggal Lahir   : Banjarmasin, 2 November 1992
Jenis Kelamin                 : perempuan
Status                             : single
Agama                            : Islam
Pendidikan Terakhir       : S-1 Ekonomi Pembagunan
Alamat                            : Jl. Karunia Jagat No. 98, Mulya Kabupaten Banjarmasin
No. telp                           : 0821 7865 8976
Email                               : [email protected]

Dengan lamaran ini saya berniat mengajukan lamaran untuk bekerja di Bank Mayora kantor cabang Sidoarjo tanpa posisi tertentu atau dengan posisi bebas. Saya yakin dengan kemampuan dan pengalaman kerja yang saya miliki, saya mampu memenuhi posisi apapun yang ditawarkan.

Saya juga menyertakan beberapa dokumen pendukung:

1. 1 FC KTP
2. 1 FC SKCK
3. 1 Daftar Riwayat Hidup
4. 1 FC ijazah legalisir
5. FC Sertifikat Pelatihan Manajemen Keuangan
6. 1 Surat Keterangan Sehat
7. 4 Pas photo berwarna terbaru 3×4
8. 4 Foto full body berwarna 4×6
9. 1 surat pengalaman kerja

Dari pengalaman kerja dan kompetensi yang saya miliki, saya berharap dapat diterima di perusahaan Bapak/Ibu. Saya juga yakin dengan kompetensi yang saya miliki, saya bisa dan mampu ditempatkan di posisi apapun. Demikian
lamaran ini dibuat, saya sampaikan terima kasih atas kesempatan yang diberikan.

Banjarmasin, 23 Maret 2020

Hormat Saya
Farenza Medha


13. Contoh Surat Lamaran Bank BNI Syariah

Pekan Baru, 12 Mei 2020

Yth.
Kepala bagian Personalia
BNI Syariah Pekanbaru
di Pekan Baru

Berdasarkan informasi penerimaan pegawai baru di BNI Syariah Pekanbaru yang dimuat didalam Harian Warta Palembang, dengan ini saya:
Nama                           : Herra Nurwati
Tempat: Tanggal Lahir : Pekan Baru, 6 Juni 1994
Jenis Kelamin               : perempuan
Agama                         : Islam
Status                           : single
Alamat                          : Jl. Sahada Gg. Jambu No. 139, Pekan Baru
Pendidikan Terakhir      : SMA
No. telp                          : 0837 8978 4431
Email                              : [email protected]

Bermaksud mangajukan surat permohonan lamaran kerja di BNI Syariah Pekanbaru untuk posisi yang ditentukan berdasarkan riwayat pendirikan terakhir yang saya miliki. Guna menambah pertimbangan Bapak/Ibu dalam melakukan penerimaan, saya juga melampirkan beberapa berkas pendukung.

1. FC KTP – 1 lembar
2. Daftar Riwayat Hidup – 1 lembar
3. FC SKCK – 1 lembar
4. FC ijazah legalisir – 1 lembar
5. Surat keterangan Kesehatan – 1 lembar
6. FC Sertifikat Pelatihan Manajemen Keuangan
7. FC Sertifikat pelatihan manajemen perbankan
8. Pas photo berwarna terbaru 3×4
9. Foto full body berwarna 4×6

Lamaran kerja ini saya buat berdsarkan data dan didukung dengan dokumen sah yang terlampir. Saya bberharap agar bisa bergabung menjadi bagian dari keluarga BNI Syariah Pekanbaru dalam mengabdi membangun negeri.

Pekan Baru, 12 Mei 2020

Tertanda,
Herra Nurwati


14. Contoh Surat Lamaran Bank Mandiri Syariah( Staff Data Analis )

Kudus, 30 July 2018

Hal: Surat Daftar Kerja
Staff HRD Bank Mandiri Syariah Cabang Kota Kudus
di Kudus

Meneruskan informasi yang tersebar di media cetak Kudus Post dan unggahan di akun Instagram @karirbankmandiri maka, saya:
Nama                             : Bayu Samudera
Tempat, Tanggal Lahir   : Pati, 16 July 1992
Jenis Kelamin                  : laki-laki
Agama                            : Islam
Alamat                            : Jl. Trunojoyo No. 43 Warsekam, Kudus
Pendidikan Terakhir        : S-1 Teknik Informatika
Email                               : [email protected]
No. telp                           : 0817 7867 8787

Bermaksud mengajukan lamaran untuk bekerja di Bank Mandiri Syariah Cabang Kudus dengan posisi Staff Data Analis. Untuk itu, saya menyertakan dokumen dan berkas yang dibutuhkan sekaligus syarat yang diberikan oleh perusahaan.

1. Daftar Riwayat Hidup (CV)
2. FC KTP
3. FC Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
4. FC SKL (Surat Keterangan Lulus)
5. FC Transkrip Nilai
6. Surat Keterangan Dokter
7. Pas Photo close up 4×6 (3 lembar)
8. Foto full badan 4×6 (3 lembar)

Dengan adanya dokumen dan berkas pendukung tersebut semoga bisa membuka kesempatan bagi saya lebih lebar untuk bisa bergabung menjadi bagian dari Bank Mandiri Syariah Cabang Kudus. Untuk kesempatan yang saya terima, saya ucapkan beribu terima kasih.

Kudus, 30 July 2018

Bayu Samudera


15. Contoh Surat Lamaran Bank BRI Syariah ( Management Development Program )

Depok, 27 September 2019

Staff Bagian Rekrutmen
Bank Bank BRI Syariah Kantor Cabang Depok
di Depok

Berdasar pada info lowongan kerja di situs jobstreet.com, dengan surat permohonan kerja ini, saya:

Nama                              : Anisa Rahmawati
Tempat, Tanggal Lahir    : Depok, 7 Agustus 1992
Jenis Kelamin                  : perempuan
Agama                            : Islam
No. telp                           : 082244444325
Alamat                             : Jl. Cut Mutia No. 116 Depok Timur, Depok
Pendidikan Terakhir         : S-1 Perbankan Syariah
Email                                : [email protected]

Menyampaikan maksud permohonan agar bisa bekerja di Kantor Cabang Bank BRI Syariah Depok untuk mengisi Management Development Program. Guna mendukung permohonan kerja ini, saya menyertakan lampiran berupa berkas dan dokumen yang berkaitan, yaitu:

1. Daftar Riwayat Hidup (CV)
2. FC KTP – 1 lembar
3. FC Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
4. FC legalisir ijazah – 1 lembar
5. FC legalisir Transkrip Nilai – 1 lembar
6. Surat Keterangan Dokter
7. Pas Photo close up 4×6 (5 lembar)
8. Foto Full pose 4×6 (5 lembar)

Dengan kemampuan komunikasi serta interpersonal yang baik, saya sungguh berharap agar permohonan kerja ini bisa mendapat perhatian dan kesempatan agar saya bisa berlanjut ke tahap seleksi selanjutnya. Demikian permohonan kerja ini saya sampaikan.

Depok, 27 September 2019

Tertanda
Anisa Rahmawati


16. Contoh Surat Lamaran Bank BCA Syariah ( Staff Officer )

Sumedang, 15 Juli 2019

Kepada
Staff Penerimaan (personalia) Bank BCA Syariah Cabang Sumedang
di Sumedang

Saya yang membuat surat permohonan kerja ini:
Nama                                 : Riski Aditya
Tempat & Tanggal Lahir    : Sumedang, 28 Febuary 1990
Jenis Kelamin                     : Laki-laki
Kewarganegaraan              : Indonesia
No. telp                              : 0831-6752-0988
Alamat                                : Jl. Pahlawan Baru, Gg Cempaka No. 125, Sumedang
Pendidikan Terakhir            : S-1 Teknik Informatika
Email                                    : [email protected]

Berdasarkan informasi di situs pencarian kerja jobstreet, Bank BCA Syariah sedang membutuhkan Staff Officer untuk mengisi bagian seperti yang disebutkan. Tak lupa saya juga menyertakan dokumen-dokumen seperti:

1. Daftar Riwayat Hidup (CV)
2. FC KTP – 1 lembar
3. FC legalisir ijazah – 1 lembar
4. Surat Keterangan Dokter
5. FC Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
6. FC legalisir Transkrip Nilai – 1 lembar
7. Pas Photo close up 4×6 (5 lembar)
8. Foto full pose 4×6 (5 lembar)

Besar harapan saya agar bisa diberi kesempatan untuk bisa bergabung menjadi bagian dari Bank BCA Syariah dan turut membangun negeri. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

Sumedang, 15 Juli 2019

Riski Aditya


17. Contoh Surat Lamaran Bank Danamon Syariah ( Office Boy )

Jombang, 13 Maret 2017

Hal: Permohonan Kerja
Staff HRD Bank Danamon Syariah Kantor Cabang Jombang,
di Jombang

Berikut ini adalah biodata saya:
Nama                                 : Mutia Aisya
Tempat & Tanggal Lahir    : Jombang, 15 Maret 1989
Jenis Kelamin                     : perempuan
Agama                               : Islam
Kewarganegaraan              : Indonesia
No. telp                              : 0896-6745-8907
Email                                  : [email protected]
Alamat                               : Perumahan Griya Permata Jingga, Blok A-17 Peterongan Jombang
Pendidikan Terakhir           : S-1 Perbankan Syariah

Bermaksud mengajukan permohonan untuk bisa bergabung dan bekerja dengan Bank BNI Syariah Kantor Cabang Jombang. Adapun saya melampirkan berkas dan dokumen sebagaimana persyaratan untuk posisi office boy yang sudah ditentukan, yaitu:

1. Pas Photo close up 4×6 – 6 lembar
2. Curriculum Vitae (CV) / Daftar Riwayat Hidup – 1 lembar
3. FC KTP – 1 lembar
4. FC Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
5. Surat Keterngan Sehat dari Rumah Sakit
6. FC legalisir ijazah – 1 lembar
7. FC legalisir Transkrip Nilai – 1 lembar
8. Foto Full pose 4×6 – 6 lembar
9. FC Sertifikat Pelatihan Manajemen Keuangan Perbankan Syariah – 1 lembar
10. FC Surat Keterangan Pengalaman Kerja – 1 lembar

Besar harapan agar surat permohonan ini dipertimbangkan dengan baik oleh staff HRD Bank BNI Syariah Kantor Cabang Jombang. Demikian surat permohonan kerja ini dibuat, terima kasih.

Jombang, 13 Maret 2017

Mutia Aisya


18. Contoh Surat Lamaran Bank BTN Syariah ( Customer Service )

Tasik, 22 April 2015

Yang Terhormat,
Kepala Divisi Personalia Bank BTN Syariah Kota Tasik
di Tasik

Berdasarkan pada informasi yang saya baca di situs pencari kerja dan website resmi Bank BTN tentang kesempatan kerja untuk menjadi customer service di Bank BTN Cabang Tasik, dengan ini saya:

Nama                              : Setya Anugrah
Tempat&Tanggal Lahir   : Tasik, 12 Desember 1993
Jenis Kelamin                  : laki-laki
Agam                              : Islam
Kewarganegaraan           : Indonesia
No.telp                            : 0812-6754-9087
Email                               : Setya_Anugrah @gmail.com
Alamat                             : Jl. Alternatif Cibubur No. 17, Wasi Kota Tasik
Pendidikan Terakhir         : S-1 Akuntansi

Bersama dengan surat permohonan bekerja ini, saya juga melengkapi dokumen pendukung yang dibutuhkan
sebagai syarat pendaftaran awal. Dokumen pendukung tersebut diantaranya:

1. 1 lembar FC KTP
2. 1 lembar FC SKCK
3. 1 lembar CV
4. Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani dari Instansi Kesehatan
5. 1 lembar legalisir FC ijazah
6. 1 lembar legalisir transkrip nilai
7. Pas photo dan foto full body 4×6 – @4 lembar

Besar harapan agar lamaran ini bisa menjadi bahan pertimbangan. Untuk kesempatan yang diberikan, saya sampaikan terimakasih.

Tasik, 22 April 2015

Setya Anugrah


19. Contoh Surat Lamaran Bank Muamalat ( Staff IT )

Bangka Belitung, 13 Oktober 2019

Pimpinan Staff Personalia
Bank Muamalat Kantor Cabang Bangka Belitung
di Bangka Belitung

Di bawah ini adalah biodata saya:
Nama                              : Dawiyah Eka Sari
Tempat&Tanggal Lahir   : Bangka Belitung, 18 September 1991
Jenis Kelamin                  : Perempuan
Alamat                            : Jl. Negri Sakti No. 145 Kampung Kembang, Bangka Belitung
Agama                            : Islam
No.telp                            : 0813-5654-0909
Email                               : [email protected]
Pendidikan Terakhir        : S-1 Perbankan Syariah

Berminat untuk mengajukan permohonan bekerja di Kantor Cabang Bank Muamalat Bangka Belitung. Oleh karena itu, saya sudah melengkapi berkas-berkas yang dibutuhkan:

1. Daftar Riwayat Hidup – 1 lembar
2. FC KTP – 1 lembar
3. Surat Keterangan Kesehatan – 1 lembar
4. FC SKCK – 1 lembar
5. FC ijazah legalisir & transkrip nilai – 1 lembar
6. FC sertifikat pelatihan manajemen perbankan
7. Surat rekomendasi dan pengalaman kerja
8. Pas photo berwarna terbaru 3×4
9. Foto full body berwarna 4×6

Harapan terbesar saya adalah agar surat lamaran ini bisa menjadi pertimbangan bagi Pimpinan Personalia
Bank Muamalat untuk menerima saya untuk mengisi posisi Staff IT yang dibutuhkan. saya ucapkan terimakasih.

Bangka Belitung, 13 Oktober 2019

Dawiyah Eka Sari


20. Contoh Surat Lamaran Bank HSBC

Cilacap, 19 Desember 2021

Pimpinan Personalia
Bank HSBC Kantor Cabang Cilacap
di Cilacap

Yang membuat surat permintaan kerja di bawah ini, saya:

Nama                              : Sadewo Tegar
Tempat&Tanggal Lahir   : Cilacap, 6 Mei 1991
Alamat                            : Jl. Tembesu No. 145 Kampung Baru, Cilacap
Agama                            : Islam
No.telp                           : 0857-6754-0932
Pendidikan Terakhir       : S-1 Ekonomi Bisnis

Menyatakan niat untuk melamar kerja di Bank HSBC Cabang Perak Kabupaten Cilacap. Dengan spesifikasi sesuai dengan berkas yang terlampir berikut:

1. Curriculum Vitae – 1 lembar
2. FC KTP – 1 lembar
3. Surat Kesehatan – 1 lembar
4. FC Surat Keterangan Baik – 1 lembar
5. FC ijazah legalisir & transkrip nilai – 1 lembar
6. Pas photo dan foto full body berwarna terbaru 4×6 (3 lembar)
7. Dokumen penunjuk pengalaman kerja

Semoga surat permohonan lamaran ini bisa menjadi pertimbangan pimpinan personalia Bank HSBC Cabang Cilacap untuk menerima saya. Demikian surat lamaran ini saya buat. saya ucapkan terimakasih.

Hormat saya,

Sadewo Tegar


21. Contoh Surat Lamaran Bank Bumi Arta

Kebumen, 29 Oktober 2021

Staff Kepala HRD Bank Bumi Arta
di Kebumen

Surat Lamaran Pekerjaan ini saya buat:
Nama                                   : Andini Anita
Tempat,Tanggal Lahir          : Kebumen, 8 Januari 1993
Alamat                                  : Jl. Kota Sepang No. 274 Kec. Kedungombo, Kebumen
Agama                                  : Islam
No.telp                                  : 0838-7878-0909
Pendidikan Terakhir              : S-1 Manajeman Ekonomi Pembangunan

Dengan maksud melamar pekerjaan di Bank Bumi Arta Cabang Kebumen. Bersama ini juga saya sisipkan persyaratan yang dibutuhkan, yaitu:

1. 1 lembar : Surat Keterangan Kesehatan
2. 1 lembar: FC KTP
3. 1 lembar: Curriculum Vitae
4. 1 lembar: FC Surat Keterangan Baik dari Kepolisian
5. 1 lembar: FC ijazah & transkrip nilai legalisir
6. 3 lembar: Pas photo 3×4 berwarna
7. 3 lembar: foto full tubuh 4×6
8. 1 lembar: surat pengalaman kerja

Saya berharap agar surat lamaran pekerjaan beserta dokumen penunjang yang disebutkan tadi dapat menjadi pertimbangan agar saya diterima bekerja di bank ini.Saya Ucapkan Terimakasih.

Tertanda

Andini Anita


22. Contoh Surat Lamaran Bank Panin

Jakarta, 17 April 2016

Hal: Lamaran Bekerja
Kepala Staff Human Resource Development (HRD)
Bank Panin, Jakarta
di Jakarta
Berikut ini adalah data diri saya:
Nama                             : Alea Safitri
Tempat,Tanggal Lahir    : Bekasi, 26 Januari 1994
Jenis kelamin                 : perempuan
Alamat                           : Jl. Pendidikan No. 15, Bojonganom Bekasi
Agama                           : Islam
No.telp                           : 0813-7878-0965
Pendidikan Terakhir       : S-1 Ilmu Komunikasi
Bermaksud untuk mengajukan lamaran bekerja sebagai sekretaris di Bank Panin Cabang Jakarta Selatan. Berikut adalah berkas penunjang sesuai syarat yang disebutkan dalam informasi lowongan pekerjaan yang tercantum di koran Warta Kota.

• FC KTP
• Curriculum Vitae
• FC Surat Keterangan Baik dari Kepolisian
• Surat Keterangan Kesehatan
• FC ijazah & transkrip nilai legalisir
• Pas photo 3×4 berwarna & foto full tubuh 4×6

Semoga surat lamaran beserta dokumen kualifikasi yang dilampirkan ini dapat menjadi nilai pertimbangan. Demikian surat lamaran ini dibuat. Untuk kesempatan yang diberikan saya haturkan terima kasih.

Jakarta, 17 April 2016

Alea Safitri


23. Contoh Surat Lamaran Bank Mayapada ( Sekretaris )

Tenggarong, 18 July 2019

Yth. HRD Bank Mayapada

Jl. Pasifik Ujung, Tenggarong

Tenggarong

Perihal : Surat Lamaran Pekerjaan

Dengan Hormat,

Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari situs “id.indeed.com”, diketahui bahwa Bank Mayapada cabang Tenggarong membuka lowongan pekerjaan sebagai “Sekretaris”. Maka dengan surat lamaran ini saya bermaksud untuk mengisi lowongan tersebut.

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama                           : Ayunina Oktagia
Tempat, Tanggal Lahir : Tenggarong, 30 Oktober 1993
Pendidikan Terakhir     : S1 Sekretaris
Alamat                          : RT 07/RW 07, Dsn. Anyelir, Ds. Susustan, Tenggarong
Nomor Handphone      : 085865634532
E-mail                           : [email protected]

Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, saya lampirkan pula beberapa berkas sebagai berikut :

  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotocopy Ijazah Terakhir
  • Fotocopy Transkip Nilai
  • Fotocopy Sertifikat Magang
  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy SKCK
  • Fotocopy Surat Keterangan Sehat
  • Pas Foto 4×6

Saya berharap untuk dapat bergabung dengan Bank Mayapada. Demikian surat lamaran ini, atas perhatian dan waktu Bapak/Ibu saya ucapkan terimakasih.

Hormat saya,

Ayunina Oktagia


24. Contoh Surat Lamaran Bank Lampung ( Collector )

Bandar Lampung, 21 September 2019

Kepada Yth.
HRD Bank Lampung
Di tempat

Perihal : Surat Lamaran Pekerjaan (Collector)

Dengan hormat,

Berkenaan dengan dibukanya lowongan sebagai “Collector” di bank Mestika. Maka bersama surat ini, saya bermaksud untuk mengisi pekerjaan tersebut.

Berikut data diri singkat saya :

Nama                              : Yanuar Aredes
Tempat & Tanggal Lahir : Bandar Lampung, 22 Januari 1992
Pendidikan Terakhir        : SMK Negeri 11 Bandar Lampung
Status                              : Menikah
Alamat                             : Dsn. Wrati, Ds. Wrati, Kec. Wonorejo, Kab.Lampung
No. Telp                           : 0857-0989-9080

Bersama surat ini saya lampirkan juga beberapa dokumen pendukung sebagai berikut :

  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotokopi SKCK
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Surat Kesehatan
  • Fotokopi Ijazah
  • Fotokopi Akte Kelahiran
  • Fotokopi KK
  • Pas Foto

Demikian surat lamaran ini, saya berharap Bapak/Ibu mempertimbangkan saya untuk mengisi pekerjaan tersebut. Atas perhatian dan waktu bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Yanuar Aredes


25. Contoh Surat Lamaran Bank Mestika ( Nasabah )

Indramayu, 18 Mei 2021

Kepada Yth.
HRD Bank Mestika
Di tempat

Perihal : Surat Lamaran Pekerjaan (Nasabah)

Dengan hormat,

Berkenaan dengan dibukanya lowongan sebagai “Collector” di bank Mestika. Maka bersama surat ini, saya bermaksud untuk mengisi pekerjaan tersebut.

Berikut data diri singkat saya :

Nama                              : Zaenal Humar
Tempat & Tanggal Lahir : Indramayu, 22 April 1995
Pendidikan Terakhir        : SMK Negeri 10 Indramayu
Status                              : Menikah
Alamat                             : Dsn. Tungkup, Ds. Branti, Kec. Kalirejo, Kab. Indramayu
No. Telp                           : 0857-9086-0231

Bersama surat ini saya lampirkan juga beberapa dokumen pendukung sebagai berikut :

  • Daftar Riwayat Hidup
  • Fotokopi SKCK
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Surat Kesehatan
  • Fotokopi Ijazah
  • Fotokopi Akte Kelahiran
  • Fotokopi KK
  • Pas Foto

Demikian surat lamaran ini, saya berharap Bapak/Ibu mempertimbangkan saya untuk mengisi pekerjaan tersebut. Atas perhatian dan waktu bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Zaenal Humar


Demikan 25 Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank yang Baik dan Benar . agar dapat memudahkan kamu untuk membuat surat lamaran pekerjaa dengan format yang sudah kami berikan, semoga ketika kamu mengajukan surat lamaran di Bank yang kamu inginkan, kamu dapat di terima dan bekerja di bank yang kamu lamar, semoga 20 Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Melalui Via Email tadi dapat membatu kamu. Terimakasih.


Baca Juga Artikel Lainnya :

/* */