Barang Adalah

Diposting pada

SarjanaEkonomi.Co.Id – Hai teman – teman online, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai artikel yang berjudul Barang. Mari kita simak penjelasan secara lengkap di bawah ini.


Barang


Pengertian Barang

Barang adalah suatu pemuas kebutuhan manusia yang berwujud dapat dilihat dan juga diraba. Barang dapat digunakan dalam jangka waktu panjang maupun jangka pendek sesuai dengan kebutuhannya.


Jenis – Jenis Barang

1. Barang Berdasarkan Cara Memperolehnya
Barang berdasarkan cara memperolehnya merupakan sesuatu barang yang diperoleh berdasarkan kebutuhannya, sehingga bagaimana kita memperoleh dan memperjuangkan barang tersebut. Barang berdasarkan cara memperolehnya dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:

  • Barang Ekonomi

Barang ekonomi merupakan suatu barang yang dapat dijadikan sebagai pemuas kebutuhan masyarakat dengan cara mengorbankan sumber daya ekonomi. Misalnya pakaian, makanan dan juga rumah.

  • Barang Konsumsi

Barang konsumsi merupakan suatu jenis barang yang dapat dimanfaatkan dan digunakan secara langsung untuk memenuhi kebutuhan manusia yang mempunyai ketahanan yang cukup lama. Contohnya pakaian, alat rumah tangga, kendaraan. Sedangkan kebutuhan manusia yang memiliki ketahanan yang tidak cukup lama. Contohnya makanan, minuman, bahan bakar dan obat-obatan.

  • Barang Bebas

Barang bebas merupakan suatu jenis barang yang untuk mendapatkannya tidak memerlukan pengorbanan sumber daya ekonomi. Misalnya  udara, sinar matahari, air, dimana jumlahnya yang melimpah. Barang bebas juga dapat dikatakan sebagai barang yang mudah didapatkan, karena berasal langsung dari ciptaan Tuhan untuk dimanfaatkan oleh manusia.


2. Barang Berdasarkan Cara Penggunaannya
Barang berdasarkan cara penggunaannya maksudnya adalah barang yan dalam penggunaannya tersebut digunakan bersama- sama atau dilakukan sendiri. Berdasarkan cara penggunaanya dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:

  • Barang Publik

Barang publik merupakan suatu jenis barang yang memiliki sifat yang berlawanan dengan barang pribadi. Jika barang pribadi digunakan secara individual, maka barang publik digunakan secara bersama-sama. Contohnya seperti jembatan, tempat ibadah, halte, dan lain sebagainya.

  • Barang Pribadi

Barang pribadi merupakan jenis barang yang dapat digunakan secara pribadi atau digunakan sendiri. Barang ini bersifat privat atau individual. Misalnya barang- barang yang bersifat pribadi antara lain pakaian, mobil, rumah, buku catatan dan lainnya yang sifatnya dimiliki oleh perseorangan.


3. Barang Berdasarkan Proses Produksinya
Barang berdasarkan dari proses produksinya dapat dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu:

  • Barang Jadi

Barang jadi merupakan suatu jenis barang yang dijadikan sebagai saranan pemuas kebutuhan manusia yang telah mengalami proses produksi yang dilakukan secara tuntas atau sempurna guna memenuhi kebutuhan manusia. Contohnya, kue, meja, pakaian dan juga kursi.

  • Barang Mentah

Barang mentah merupakan suatu jenis barang yang belum mengalami proses produksi dan akan dijadikan sebagai bahan yang laku dalam proses produksi. Contohnya kapas, kayu, beras dan kertas.

  • Barang Setengah Jadi

Barang setengah jadi merupakan jenis barang yang telah mengalamu proses produksi, tetapi belum dapat digunakan sebagai pemuas kebutuhaan manusia khususnya secara sempurna. Contohnya kapas menjadi benang, kayu menjadi papan, dan beras menjadi tepung.


4. Barang Berdasarkan Hubungannya Dengan Pemakainya
Barang berdasarkan hubungannya dengan pemakainya dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:

  • Barang Komplementer

Barang komplementer merupakan suatu jenis barang yang memiliki kegunaan dalam melengkapi barang lain.  Sehingga dapat bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan manusia yang dapat dilakukan secara bersama-sama. Contohnya, tinta dengan pena dan bensin dengan kendaraannya.

  • Barang Substitusi

Barang subsitusi merupakan suatu jenis barang yang memiliki kegunaan untuk menggantikan barang yang lain atau sering disebut sebagai barang cadangan. Contonya, buss dapat mengggantikan angkutan kereta api, jagung mampu menggantikan beras sebagai kebutuhan pokok masyarakat.


5. Berdasarkan Bentuk dan Sifat
Barang berdasarkan bentuk dan sifatnya dapat dibagi menjadi 2 jenis, yaitu:

  • Barang Tetap

Barang tetap merupakan suatu barang yang memiliki sifat tetap  serta pemakaiannya dapat dilakukan dalam jangka waktu panjang maupun jangka pendek.

  • Barang Bergerak

Barang bergerak merupakan suatu barang yang mempunyai sifat tidak tetap dan pemakaiannya dalam waktu jangka pendek. Misalnya buah, sayur , bahan bakar dan sebagainya.


Demikianlah pembahasan mengenai √ Barang : Pengertian dan Jenis Barang Secara Lengkap. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kita semua dalam menemukan solusi yang terbaik. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Terima kasih.


Baca Juga Artikel :